Selasa, Juli 20, 2010

CONTOH SOAL DAN PEMBAHASAN UN B INDONESIA SMP/MTs

CONTOH SOAL DAN PEMBAHASAN UN B INDONESIA SMP/MTs

  1. Kemampuan yang Diuji : Menentukan isi dan bagian suatu paragraf
    Indikator Soal : Disajikan sebuah paragraf, siswa dapat menentukan gagasan utama paragraf tersebut
    SOAL
    Pengelola Taman Mini Indonesia Indah (TMII) memperkirakan sebanyak 400 ribu pengunjung hadir menjelang Tahun Baru 2009. Perkiraan ini dirasa tidak berlebihan mengingat membludaknya pengunjung pada tahun lalu. Sebagai daya tarik pengunjung, pengelola menyiapkan berbagai acara hiburan dengan tema "Pesta Rakyat", di antaranya pesta kembang api.
    Gagasan utama paragraf tersebut adalah ...
    A. pesta kembang api di TMII
    B. membludaknya pengunjung TMII
    C. perkiraan jumlah pengunjung TMII
    D. daya tarik pengelola TMII

    KUNCI JAWABAN: C
    PEMBAHASAN :
    Gagasan utama atau gagasan pokok merupakan pernyataan umum yang terdapat pada kalimat utama.Kalimat tersebut bersifat umum dengan ditandai kata yang merujuknya. Biasanya terdapat pada awal atau akhir pargraf
    Kata kunci: pangelola TMII memperkirakan sebanyak 400 ribu pengunjung hadir …. (perkiraan jumlah pengunjung). Kata yang merujuknya: .. perkiraan ini (kalimat kedua); …. pengelola …. (kalimat ketiga)
  1. Kemampuan yang Diuji : Menentukan isi dan bagian suatu paragraf
    Indikator Soal : Disajikan sebuah paragraf, siswa dapat menentukan kalimat utama utama paragraf tersebut
    SOAL
    (1) Perayaan Tahun Baru yang berlangsung meriah di Jakarta meninggalkan sejumlah persoalan. (2) Satu di antara persoalan tersebut adalah rusaknya sejumlah taman kota di Jakarta. (3) Kerusakan taman ini seperti terlihat di kawasan Monumen Nasional (Monas) Jakarta. (4) Hampir semua tanaman hias yang berada di area tersebut rusak akibat terinjak-injak ribuan pengunjung.
    Kalimat utama paragraf tersebut ditandai dengan nomor ...
    A. (1) C. (3)
    B. (2) D. (4)

    KUNCI JAWABAN : A
    PEMBAHASAN :
    Kalimat utama merupakan kalimat yang isinya bersifat umum dan didukung kalimat penjelas. Dalam paragraph, kalimat utama biasanya terletak pada awal atau akhir paragraf.
    Pada paragraf tersebut kalimat utama dirujuk dengan kata kunci: Perayaan … meninggalkan sejumlah persoalan (kalimat pertama). Didukung kalimat penjelas yang ditandai kata “... persoalan ini, … rusaknya sejumlah taman (kalimat kedua), … taman ini … (kalimat ketiga), … tanaman hias … tersebut ... (kalimat keempat),.

  2. Kemampuan yang Diuji : Menentukan kritik terhadap isi bacaan
    Indikator Soal : Disajikan sebuah bacaan yang terdiri atas satu paragraf, siswa dapat menentukan kririkan terhadap isi bacaan tersebut
    SOAL
    Pemerintah ingin tetap konsekuen menyesuaikan harga bahan bakar minyak (BBM). Bila harga BBM di tingkat internasional menurun, pemerintah baru akan mengambil kebijakan menurunkan harga BBM bersubsidi di dalam negeri sesuai tingkat yang wajar. Langkah ini ditempuh untuk meringankan beban masyarakat.

    Kritik terhadap isi paragraf tersebut adalah ...
    A. Sudah kewajiban pemerintah untuk menurunkan harga.
    B. Pemerintah harus konsekuen menurunkan harga.
    C. Pemerintah tak perlu menunggu untuk menurunkan harga.
    D. Sudah sewajarnya pemerintah menurunkan harga.

    KUNCI JAWABAN : C
    PEMBAHASAN :
    Kritikan berupa perbaikan (koreksi) terhadap perilaku negatif. Kata yang menyiratkan perilaku negatif: “bila harga BBM … menurun, pemerintah … akan … menurunkan harga BBM “ (kalimat kedua)
Selengkapnya Silahkan Download file di bawah ini :  
1. File Bentuk PDF  
2. File Bentuk DOC

Tidak ada komentar:

Posting Komentar