Rabu, April 28, 2010

KAJIAN KEBIJAKAN KURIKULUM SEKOLAH MENENGAH

KAJIAN KEBIJAKAN KURIKULUM SEKOLAH MENENGAH

BAB I PENDAHULUAN
A. LATAR BELAKANG
  1. Dalam Renstra Depdiknas untuk Penelitian dan Pengembangan pendidikan disebutkan bahwa salah satu kegiatan pokok pemerintah adalah implementasi dan penyempurnaan Standar Nasional Pendidikan yang dikeluarkan oleh Badan Standar Nasional Pendidian(BSNP).
  2. Untuk mendukung program tersebut Pusat Kurikulum sebagai salah satu pusat dalan Badan Penelitian Depdiknas dalam salah satu Tugas, Pokok dan Fungsi(TUPOKSI) adalah melaksanakan pengkajian Standar Isi dalam pengembangan kurikulum untuk pendidikan usia dini,pendidikan dasar,dan pendidikan menengah dan Kejuruan. Salah satu yang menjadi bagian dari kajian tersebut adalah melakukan kajian kebijakan pengembangan kurikulum pendidikan menengah kejuruan sebagai dasar untuk melakukan pengembangan model-model kurikulum yang menjadi tanggung jawab Pusat Kurikulum.
  1. Untuk melaksanakan kegiatan tersebut perlu dilakukan serangkaiann kegiatan yang utamanya adalah analisis dan kajian kebijakan pengembangan kurikulum pendidikan menengah umu dan kejuruan.Isu yang berkembang di masyarakat terkait dengan kurikulum terutama di SMA dan SMK adalah:(1)mengenai program penjurusan di SMA;(2)kurikulum Sekolah Bertaraf Internasional(SBI);(3) kurikulum inovatif;dan(4)program keahlian di SMK.Berbagai keragaman ini dirancang terutama untuk mengakomodasi keberagaman peserta didik baik di SMA maupun di SMK.
  2. Sehubungan dengan hal tersebut di atas,Pusat Kurikulum perlu melakukan kajian yang mendalam mengenai ke empat issu di atas.Informasi mengnai ke empat hal di atas diperlukan sebagai bahan perumusan kebijakan kurikulum dan sekaligus sebagai bahan penyempurnaan Standar Isi.
  3. Kegiatan dirancang dalam 6 langkah namun karena adanya pemotongan anggaran kegiatan Kajian ini baru dalam tahap langkah ke dua yang meliputi:(1)Studi dokumentasi,kajian konsep dan pelaksanaan; pada kegiatan pertama ini diawali dengan penyusunan desain untuk menentapkan focus kajian dan menjaring informasi yang relevan. Selanjutnya dilakukan kajian dokumen standar isi dan kajian pelaksanaan standar isi.
  4. Hasil kegiatan ini berupa naskah pelaksanaan kurikuum SMA,pelaksanaan kurikulum SMK berkenaan dengan program keahlian, naskah pelaksanaan Sekolah yang Betaraf Internasional,serta pelaksanaan kurikulum inovatif;(2)Diskusi Hasil Kajian dokumen yang dilakukan dengan mengkaji hasil kegiatan langkah pertama dengan kurikulum luar negeri. Hasl kajian dengan kurikulum
    negara lain untuk mendapatkan sejumlah informasi tentang tujuan pendidikan, filosofi kurikulum, pendekatan/sistem pembelajaran, sistem assessmen, sistem penjaminan mutu program, dan sebagainya.
  5. B.TUJUAN
    Secara umum, kegiatan ini bertujuan untuk melakukan kajian terhadap dokumen dan pelaksanaan kurikulum untuk pengembangan kurikulum pendidikan menengah kejuruan yang harus dilakukan secara berkesinambungan .
    Secara khusus bertujuan untuk melakukan kajian terhadap:
    1. Kurikulum SMA/MA
    2. Kurikulum SMA/MAK
    3. Sekolah/Madrasah Berataf Internasional
    4. Kurikulum Inovatif
  6. C.RUANG LINGKUP
    Ruang lingkup kegiatan ini adalah kajian kebijakan kurikulum Sekolah Menengah Umum
    (SMA) dan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK).
    Ruang lingkup kajian aspek yang digali adalah Tujuan Pendidikan, Karakteristik Kurikulum (filosofi), Pendekatan/system Pembelajaran, Sistem Penyelenggaraan/Sistem penjenjangan, Struktur Mata Pelajaran dan beban belajar (SKS), Jumlah mata pelajaran, Satuan Waktu Pembelajaran (alokasi waktu), Sistem Assessment, Sistem Penjaminan Mutu Program, dan SDM
  7. D.HASIL YANG DIHARAPKAN
    Hasil yang diharapkan dari kegiatan ini adalah empat kajian efektifitas program di SMA
    dan SMA yang terdiri dari:
    1. Kajian Kurikulum SMA
    2. Kajian Kurikulum SMK
    3. Kajian Kuriklum Inovatif
    4. Kajian Kurikulum Sekolah Yang Beraraf Internasional

  8. Baca Selengkapnya Silahkan Download File Dibawah Ini :
    1. File Bentuk PDF
    2. File Bentuk DOC

Tidak ada komentar:

Posting Komentar